Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, serta menindaklanjuti keputusan cuti bersama, dengan ini kami informasikan bahwa:
- Pelayanan Kantor Desa Ciaro pada hari Senin, 18 Agustus 2025 akan ditutup sementara.
- Pelayanan akan dibuka kembali pada hari Selasa, 19 Agustus 2025.
Kami berharap masyarakat Desa Ciaro dapat menyesuaikan waktu pelayanan dengan ketentuan tersebut.
Untuk keperluan yang bersifat mendesak/urgent, warga dapat langsung menghubungi RW atau Kepala Dusun (Kadus) setempat.
Demikian informasi ini kami sampaikan agar menjadi perhatian bersama. Terima kasih atas pengertian dan kerja samanya.
Pemerintah Desa Ciaro